Tuesday, August 30, 2011

Idul Fitri di perantauan

Idul Fitri merupakan hari yang yang di nanti-nanti kan oleh umat islam ,Tidak terkecuali oleh saya.
Setelah satu bulan berpuasa,dalam hati ini ingin sekali berkumpul bareng keluarga.Seperti temen-temen yang lain,tapi aku hanya bisa memendam keinginan ini karena jarak.

Idul Fitri kali ini adalah kali ke tiga saya berada di perantauan,jauh dari keluarga tercinta.Tidak ada acara Shalat Ied bareng emak,bapak dan keluarga yang lain juga tidak ada saling bersalam-salaman,tidak ada makan ketupat bareng,tidak ada saling berkunjung ke rumah tetangga,kerabat.

hanya air mata rindu yang menemani Idul Fitri ini,hanya suara orang tua dan keluarga tercinta yang mampu mengobati kerinduan ini.

Biasanya di rumah, emakku bikin ketupat-lepet ,dan aku selalu di buatin khusus oleh emakku. Aku suka lepet yang banyak kacang tanah nya,dan emakku tidak pernah melupakan itu.Samapai hari inipun aku di bikinin,meski aku tidak ada di samping mereka.

Kangen banget ketika emak dan bapakku mencium ku,menasehatiku.

Mungkin rasa kangen yang teramat berat ini harus ku bendung dalam hati dulu, karena rasa bahagia itu akan datang sebentar lagi, InsyaAllah 2 bulan lagi aku akan kembali berkumpul dengan keluarga tercinta,yang selama 3 tahun ku tinggalkan. Aku akan datang untuk keluargaku.

Negara Japan telah memberikan kenakan tersendiri buatku,tapi negara japan juga mengambil sebagian waktu kebersamaanku bersama keluarga.

InsyaAllah idul fitri yang akan datang dan seterusnya ,aku dan keluarga akan selalu berkumpul dan menikmati idul fitri bersama.

Kangen Emak dan Bapak, Maafkan putri mu yang nakal ini.
Ingin rasanya,aku mencium tangan kalian,tapi apalah daya jarak terbentang luas.
Aku sangat merindukan kalian,,,,,,,,,



Putrimu yang sangat menciantai kalian.




Lina



No comments:

Post a Comment